Sunday, June 24, 2012

Kewajiban ber Amar Ma'ruf Nahi Munkar

Ya Tuhan, mengapa kau berikan kepadaku siksa? tidak cukupkah ibadahku selama ini kepadamu?


Apa yang telah kau laksanakan kepada manusia di sekelilingmu? bukankah kamu tinggal bersama orang-orang zolim yang melakukan kemaksiatan dan kemungkaran? bukankah sebenarnya kamu sanggup mencegah dan mengajak mereka meninggalkan perbuatan2 itu dengan kekuasaan yang KU berikan kepadamu? Dan setiap kekuasaan yang KU berikan pasti KU minta pertanggungjawabannya

Bukankah itu urusan mereka masing-masing ya Tuhanku. Apa yang mereka perbuat itu bukan urusanku dan bukan dosaku. Yang penting aku tidak melakukan apa yang mereka perbuat.

Artinya kamu tidak pernah melakukan amar ma'ruf nahi munkar. Belum cukupkah contoh contoh yang dilakukan Rasul-rasul dan orang2 mukmin sebelum kamu dalam ber amar ma'ruf nahi munkar terhadap sekelilingnya dan lingkungannya? Dan bukankah sudah aku peringatkan kepadamu untuk memelihara dirimu dari fitnah yang tidak hanya mengenai orang-orang zalim diantaramu?

Dan peliharalah dirimu dari pada siksaan yang tidak khusus menimpa orang-orang yang zalim saja di antara kamu. Dan ketahuilah bahwa Allah amat keras siksaan-Nya.
(QS 8:25)

Dan (ingatlah) ketika suatu umat di antara mereka berkata: "Mengapa kamu menasehati kaum yang Allah akan membinasakan mereka atau mengazab mereka dengan azab yang amat keras?" Mereka menjawab: "Agar kami mempunyai alasan (pelepas tanggung jawab) kepada Tuhanmu, dan supaya mereka bertakwa.
(QS 7:164)

No comments:

Post a Comment